Ini adalah pengembangan metode super cepat menentukan golongan dan periode unsur dalam tabel periodik unsur tulisan yang lalu. Urgensinya hanya untuk tahu letak unsur, kemudian dapat digunakan mempelajari sifat unsur ketika membentuk ikatan kimia dan seterusnya. Andai tidak dapat memahami cara ini, tidak masalah mengunakan cara biasa, dengan prinsip aufbau, dengan susunan orbital ss-ps-ps-dps-dps-fdps-fdps. Sebenarnya pada banyak latihan soal atau ujian yang sering digunakan adalah unsur-unsur dengan nomor atom kecil dibawah 18, atau paling banter nomor atom di bawah 36. Trik ini dibuat sekadar iseng mengamati tabel periodik unsur yang 118 unsur itu saja.
Syarat:
- Hafal urutan nomor atom (NA) unsur golongan gas mulai, 2-10-18-36-54-86-118
- Hafal dan paham padanan antara sistem golongan A/B dengan sistem 18
- Bisa berhitung pengurangan.
Untuk NA lebih dari 18
Uraikan NA, sesuai urutan NA gas mulai dari yang terkecil hingga lengkap sesuai NA yang akan ditentukan periode dan golongannya. Angka terakhir (sisa) adalah golongan unsur dalam tabel periodik unsur sesuai penggolangan sistem 18.Ingat bila NA lebih besar dari 18, maka golongan ditentukan berdasarkan sistem golongan 18 lebih dulu baru dicarikan padanan untuk sistem golongan A/B
Ini sangat efektif untuk menentukan periode dan golongan unsur dengan NA lebih dari 18.
Contoh:
24 → 2(1)-10(2)-18(3)-6(4) → golongan 6 atau VIB, periode 4
27 → 2(1)-10(2)-18(3)-9(4) → golongan 9 atau VIII-B, periode 4
32 → 2(1)-10(2)-18(3)-14(4) → golongan 14 atau IV-A, periode 4
34 → 2(1)-10(2)-18(3)-16(4) → golongan 16 atau VI-A, periode 4
49 → 2(1)-10(2)-18(3)-36(4)-13(5) → golongan 13 atau III-A, periode 5
56 → 2(1)-10(2)-18(3)-36(4)-54(5)-2(6) → golongan 2 atau II-A, periode 6
72 → 2(1)-10(2)-18(3)-36(4)-54(5)-(18 – 14 = 4(6)) → golongan 4 atau IV-B, periode 6
78 → 2(1)-10(2)-18(3)-36(4)-54(5)-(24 – 14 =10(6)) → golongan 10 atau VIII-B, periode 6
60 → golongan lantanida (NA 57-71) + periode 6
100 → golongan aktinida (NA 89-103) + periode 7
Hasil pengurangan NA dengan NA gas mulai tidak boleh ³ 18, bila ada hasil pengurangan ³ 18 kurangi lagi hasil pengurangan itu dengan 14 (14 ini berasal dari total elektron di blok f).
Perlu diingat:
Golongan lantanida (blok f) selalu di periode 6 dengan NA 57-71
Golongan aktinida (blok f) selalu di periode 7 dengan NA 89-103
Untuk NA 18 atau yang lebih kecil
Uraikan NA, sesuai urutan NA gas mulai dari yang terkecil hingga lengkap sesuai NA yang akan ditentukan periode dan golongannya. Angka terakhir (sisa) itu adalah golongan unsur dalam tabel periodik unsur yaitu golongan A pada penggolangan sistem A/B.
Bila NA 18 atau lebih kecil, maka golongan ditentukan berdasarkan sistem golongan A/B lebih dahulu kemudian dicarikan panan untuk sistem golongan 18
Perlu diingat untuk NA 18 atau yang lebih kecil tidak ada golongan B, semua adalah golongan A.
Bila ingin menentukan golongan dengan sistem 18, ikuti padanannya sebagaimana tabel di atas.
NA 1 dan 2
1 → 1 → I-A atau 1
2 → 2 → VIII-A atau 18
NA 3 sampai dengan 10
3 → 2-1 → I-A atau 1 – periode 2
4 → 2-2 → II-A atau 2 – periode 2
5 → 2-3 → III-A atau 13 – periode 2
6 → 2-4 → IV-A atau 14 – periode 2
7 → 2-5 → V-A atau 15 – periode 2
8 → 2-6 → VI-A atau 16 – periode 2
9 → 2-7 → VII-A atau 17 – periode 2
10 → 2-8 → VIII-A atau 18 – periode 2
NA 11 sampai dengan 18
11→ 2-10-1 → I-A atau 1 – periode 3
12→ 2-10-2 → II-A atau 2 – periode 3
13→ 2-10-3 → III-A atau 13 – periode 3
14 → 2-10-4 → IV-A atau 14 – periode 3
15 → 2-10-5 → V-A atau 15 – periode 3
16 → 2-10-6 → VI-A atau 16 – periode 3
17 → 2-10-7 → VII-A atau 17 – periode 3
Metode Buka Jari
Trik dengan metode jari dalam menentukan periode unsur dalam tabel periodik unsur:Sebelumnya lipat semua jari kiri dan buka dengan petunjuk berikut:
Unsur NA maksimal 2 = periode 1 → buka jempol kiri
Unsur NA maksimal 10 = periode 2 → buka telunjuk kiri
Unsur NA maksimal 18 = periode 3 → buka jari tengah kiri
Unsur NA maksimal 36 = periode 4 → buka jari manis kiri
Unsur NA maksimal 54 = periode 5 → buka kelingking kiri
Unsur NA maksimal 86 = periode 6 → buka kelingking kanan
Unsur NA maksimal 118 = periode 7 → buka jari manis kanan
Untuk menentukan golongan kurangkan NA unsur dengan NA gas mulia terdekat yang nilainya lebih kecil dari NA, dan itulah golongannya.
Contoh unsur dengan NA 23:
Buka→ jempol kiri(2), telunjuk kiri(10), jari tengah kiri(18), jari manis kiri(36).
Hitung jumlah jari yg terbuka, ini adalah periode unsur dengan NA 23.
Selanjutnya 23 – 18 = 5, → golongan 5 atau V-B.
Boleh juga menggunakan alat tulis, cara dengan menuliskan NA gas mulai hingga mendekati NA yang akan ditentuka periode dan golongan seperti cara-cara di atas.
Kecepatan menentukan periode ditentukan kecekatan berhitung individu dalam menentukan posisi nomor yang diberikan. Banyak berlatih hanya untuk bersenang-senang. Semoga bermanfaat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar