Reaksi Pengendapan dimana materi ini masih terkait dengan "hasil kali kelarutan (Ksp)". Salah satu ciri reaksi kimia adalah terbentuknya endapan. Konsep Ksp dapat digunakan untuk meramalkan apa suatu reaksi menghasilkan endapan atau tidak. Terbentuknya endapan atau tidak pada akhir proses reaksi tergantung pada molaritas ionion dipangkatkan dengan koefisiennya. Hasil kali molaritas awal dari ion-ion dalam larutan, dengan asumsi larutan terionisasi sempurna disebut kuotion reaksi. Kuotion reaksi disimbolkan "Qc". Jika harga Ksp dan Qc dibandingkan, maka dapat diketahui apakah reaksi kimia membentuk endapan atau tidak.
Untuk mengetahui apa larutan dalam keadaan belum jenuh, tepat jenuh atau terbentuk endapan dapat dilihat dari harga Qc-nya, dengan ketentuan sebagai berikut.
a. Qc < Ksp berarti larutan belum jenuh, belum terbentuk endapan.
b. Qc = Ksp berarti larutan tepat jenuh, tetapi belum terbentuk endapan.
c. Qc > Ksp berarti larutan lewat jenuh terbentuk endapan.
Contoh Soal reaksi pengendapan :
Sebanyak 500 mL larutan AgNO$_3 \, \, 1 \times 10^{-4}$ M dicampurkan dengan 500 mL larutan NaCl $ \, 2 \times 10^{-6}$ M. Jika diketahui Ksp AgCl = $1,6 \times 10^{-10}$, apakah akan terbentuk endapan ?Jawab
*). AgNO$_3$ terionisasi sempurna :
$AgNO_3(aq) \rightarrow Ag^+(aq) + NO_3^-(aq)$
Jumlah mol AgNO$_3 = 0,5 L \times (1 \times 10^{-4} \, mol \, L^{-1}) = 5 \times 10^{-5}$ mol
Jumlah mol ion Ag$^+ = \frac{1}{1} \times (5 \times 10^{-5} \, mol ) = 5 \times 10^{-5} \, $ mol.
*). NaCl terionisasi sempurna :
$ NaCl(a) \rightarrow Na^+(aq) + Cl^-(aq) $
Jumlah mol NaCl $ = 0,5L \times (2 \times 10^{-6} \, mol \, L^{-1}) = 1 \times 10^{-6} \, $ mol
Jumlah mol ion Cl$^- = \frac{1}{1} \times 1 \times 10^{-6} = 1 \times 10^{-6} \, $ mol
*). Molaritas Ag$^+$ dan Cl$^-$ dapat ditentukan dengan cara berikut,
Volume total larutan adalah 1000mL atau 1L.
$ [Ag^+] = \frac{5\times 10^{-5} \, mol}{1L} = 5\times 10^{-5} \, mol \, L^{-1} $
$ [Cl^-] = \frac{1\times 10^{-6} \, mol}{1L} = 1\times 10^{-6} \, mol \, L^{-1} $
*). Qc dapat dihitung dengan cara berikut :
$ \begin{align} Q_c & = [Ag^+][Cl^-] \\ & = (5\times 10^{-5} \, mol \, L^{-1}) \times (1\times 10^{-6} \, mol \, L^{-1}) \\ & = 5\times 10^{-11} \, mol^2 \, L^{-2} \end{align} $
*). Pada soal diketahui Ksp AgCl = $1,6 \times 10^{-10}$ dan kita memperoleh nilai $ Q_c = 5\times 10^{-11} $. Ini artinya $ Q_c < K_{sp} $.
Karena $ Q_c < K_{sp} $ , maka tidak terbentuk endapan.
Demikian pembahasan materi Reaksi Pengendapan dan contohnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar